7 Truk Tambang Terbesar di Dunia, Jangan Ngeri Lihat Ukurannya!

Truk Terbesar di Dunia

7 Truk Tambang Terbesar di Dunia – Anda tentunya sering melihat truk-truk di jalan raya melintas dan terkesima dengan ukurannya yang terkadang membuat ngeri saat bersisian di jalan raya. Namun, Anda harus bersiap untuk tercengang membayangkan betapa besarnya mobil tambang atau dump truck tambang yang hilir mudik mengangkut material di area pertambangan. Sebenarnya jika kita merujuk pada apa yang ada di lokasi pertambangan, di sana ada truk tambang, mobil tambang, dan tentunya alat berat tambang lainnya yang ukurannya juga jumbo. Namun, kali ini yang akan kita bahas adalah truk terbesar di dunia, jadi kita fokus ke truk tambang, bukan mobil tambang atau alat berat tambang lain.

Dump truck tambang sendiri memang didesain berukuran jumbo dibandingkan truk pada umumnya, karena tujuannya memang mengangkut material tambang yang berat dan jumlahnya sangat banyak. Semua itu demi efisiensi waktu, tenaga, dan keselamatan. Tidak heran jika deretan truk terbesar di dunia diisi oleh dump truck tambang.

Baca juga: Penjelasan Lengkap tentang Pertambangan

Namun, pernahkah anda membayangkan perbandingan tinggi anda sendiri dengan truk tambang? Atau mungkin dengan bannya saja dahulu. Mungkin anda bisa berkunjung ke toko ban truk Tiberman kami, untuk merasakan sensasi seberapa besarnya ukuran ban alat berat, terutama ban dump truk tambang. Bahkan, untuk ukuran ban saja ada yang mencapai diameter velg/rim 63 inci pada deretan ban terbesar di dunia. Tentunya ban-ban tersebut juga digunakan di area pertambangan.

Truk tambang sendiri masuk dalam jenis alat berat golongan earthmover, lebih spesifiknya adalah tipe HD Rigid Dump Truck. Jadi deretan truk tambang terbesar di dunia berikut ini didominasi oleh tipe HD Rigid Dump Truck.

Truk Tambang Terbesar di Dunia

1. Belaz 75710 Dump Truk

Truk Tambang Terbesar Belaz 75710
Belaz 75710

Belaz 75710 adalah dump truk terbesar di dunia saat ini. Truk buatan Belarusia ini memiliki ukuran panjang 20.6 meter, lebar 9.87 meter, dan tinggi 8.165 meter. Dengan ukuran dimensi sebesar rumah 3 susun tersebut, membuatnya memiliki kapasitas mencapai 496 ton sekali angkut. Kecepatan yang bisa dicapai oleh Belaz 75710 ini adalah 64 km/h dengan bobot total GVW (Gross Vehicle Weight ) mencapai 810 ton. Kecepatan ini dapat tercapai berkat dukungan mesin diesel dengan turbo kompresor 16 silinder yang menghasilkan tenaga sampai 2332 bhp. Perusahaan-perusahaan tambang yang ada di Rusia banyak memakai dump truk tipe ini. Ukuran ban dump truck untuk semua truk di daftar truk terbesar ini adalah 59/80R63 yang termasuk dalam ukuran ban terbesar di dunia.

Baca juga: Apa Itu Dump Truck? Kenali Jenis hingga Ban yang Cocok

2. Komatsu 980E-5SE

Komatsu 980E-5SE

Selanjutnya adalah truk dari produsen Jepang, yaitu Komatsu. Truk ini memiliki spesifikasi yang mengesankan. Ditenagai oleh mesin diesel yang kuat, Komatsu 980E-5SE mampu mengangkut muatan hingga 362 ton. Dump truck tambang ini dibekali mesin yang memiliki kekuatan 3281 kW atau 4400 HP, memberikan daya yang cukup untuk mengatasi medan medan berat di tambang dengan kecepatan maksimal 64 km/h. Truk ini juga dilengkapi dengan transmisi otomatis yang canggih dan suspensi yang dirancang khusus untuk menangani beban berat. Secara fisik, Komatsu 980E-5SE memiliki dimensi yang mengesankan. Panjangnya mencapai 16.58 meter, lebar 10 meter, dan tinggi mencapai 8 meter. Ini menjadikannya salah satu truk terbesar di dunia. Berat kosong truk ini sendiri bisa mencapai 267 ton, sehingga Max GVW dari truk ini adalah 635 ton.

3. Komatsu 980E-5

Komatsu 980E-5

Masih dari Komatsu, dengan seri yang sama yaitu Komatsu 980E. Namun, untuk yang ini memiliki spesifikasi sedikit lebih rendah dari tipe sebelumnya. Untuk tipe ini 980E-5 hanya dibekali mesin dengan kekuatan 2610 kW atau 3500 HP. Secara fisik, Komatsu 980E-5 memiliki dimensi yang tidak jauh berbeda dengan kakaknya. Panjangnya mencapai 15.72 meter, lebar 10 meter, dan tinggi mencapai 8 meter. Berat kosong truk ini sendiri bisa mencapai 265 ton, total beban yang dapat diangkut 362 ton, sehingga Max GVW dari truk ini adalah 627 ton.

4. Caterpillar 797F Dump Truk

Caterpillar 797F
Caterpillar 797F

Caterpillar 797F masuk dalam salah satu truk terbesar di dunia dengan kapasitas angkut mencapai 400 ton. Dimensinya lebih kecil daripada Belaz 75710, yaitu panjang 15.08 meter, lebar 9.755 meter, dan tinggi 7.709 meter. Luar biasanya, bobot GVW truk ini mencapai 623.7 ton namun dapat mencapai kecepatan 68 km/h berkat dukungan mesin diesel C175-20 dengan turbo kompresor 20 silinder. Truk ini merupakan produk keluaran perusahaan asal Amerika Serikat (AS).

Baca juga: Ban Dump Truck Caterpillar 773D
Baca juga: Ban Dump Truck Caterpillar 775D
Baca juga: Ban Dump Truck Caterpillar 777D

5. Terex MT 6300AC

Terex / Bucyrus MT 6300AC
Terex MT 6300AC

Selanjutnya adalah Terex MT 6300AC. Truk ini pertama kali diluncurkan pada tahun 2008 oleh perusahaan asal Amerika Serikat (AS) bernama Terex. Namun, di tahun 2010 diakuisisi oleh Bucyrus sehingga namanya berubah menjadi Bucyrus MT 6300AC. dump truk tambang yang satu ini memiliki bobot GVW 603 ton, panjang 15.57 meter, lebar 9.7 meter, dan tinggi 7.92 meter.

Baca juga: Ban Dump Truck Terex TR60
Baca juga: Ban Dump Truck Terex TR70

6. Liebherr T 284

Liebherr T 284
Liebherr T 284

Kemudian ada Liebher T 284 produksi perusahaan Liebherr asal Swiss. Dump truk tambang yang satu ini memiliki bobot Gross Vehicle Weight (GVW) 605 ton dengan kapasitas muat maksimal 400 ton. Dibekali dengan mesin MTU 20V4000, truk ini dapat melaju dengan kecepatan maksimal 64 km/h. Liebherr T 284 memiliki dimensi panjang 15.69 meter, lebar 9.679 meter, dan tinggi 7.787 meter.

Baca juga: Ban Dump Truck Liebherr T236

7. Belaz 75601

Belaz 75601
Belaz 75601

Yang terakhir adalah Belaz 75601. Perusahaan asal Rusia ini kembali menjadi pemiliki truk terbesar di dunia. Meskipun tak sebesar Belaz 75710, tetap saja ukurannya bisa membuat anda ternganga saat berada di sampingnya. Dengan dimensi panjang 14.9 meter, lebar 9.25 meter, dan tinggi 7.22 meter, truk ini mampu menampung beban dengan kapasitas maksimal 360 ton. Selain itu, dengan bobot maksimal truk GVW 610 ton (bobot truk kosong 250 ton), Belaz 75601 dapat melaju dengan kecepatan maksimal 64 km/h berkat mesin MTU 20V4000 dengan 20 silinder.

Baca juga: Ban Tipper Dump Truck Terbaik Pilihan Tiberman

Alat-alat berat seperti truk-truk di atas tentunya membutuhkan ban khusus yang berukuran jumbo untuk menopang bodi serta beban yang diangkutnya. Tiberman menyediakan macam-macam produk ban HD rigid dump truck yang berkualitas dan tentunya dengan harga terjangkau. Cari promo ban? Ada juga tentunya di toko ban kami.

Selain produk ban HD rigid dump truck, Tiberman sebagai supplier ban alat berat no. 1 di Indonesia juga menyediakan berbagai macam produk ban alat berat dengan banyak pilihan merek, tipe, dan ukuran. Beberapa produk kami di antaranya adalah ban truk, ban forklift, ban loader, ban grader, ban traktor, ban bus, dan ban alat berat lainnya.

Segera hubungi sales online Tiberman untuk mendapatkan penawaran harga terbaik.

Penulis